Pemkot Ambon Sigap Tangani Pohon Tumbang Akibat Cuaca Ekstrem

TRISULAMALUKU.COM, AMBON, – Pemerintah Kota Ambon melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bergerak cepat dalam menangani dampak cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kota Ambon pada Selasa (4/2/25). Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi sejak siang hari menyebabkan pohon tumbang di berbagai titik serta kerusakan rumah warga.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Ambon, Fahmi Sallatalohy, menyampaikan bahwa pihaknya telah menurunkan tim untuk meninjau lokasi terdampak dan melakukan upaya pembersihan serta penanganan darurat. “Kami langsung merespons laporan masyarakat dengan mengerahkan tim untuk meninjau serta menangani dampak yang ditimbulkan. Pembersihan pohon tumbang dilakukan bersama Dinas Pemadam Kebakaran (DAMKAR) serta Dinas Lingkungan Hidup dan Persampahan (DLHP) demi memastikan keselamatan dan kelancaran aktivitas masyarakat,” ujar Sallatalohy.

Pohon tumbang dilaporkan terjadi di 11 titik di berbagai wilayah, termasuk di depan Kantor Pengadilan Negeri Ambon, Kompleks BTN Lateri, Kayu Tiga Jemaat Bethabara, hingga Perumnas Poka dan Kelurahan Tihu. Selain itu, beberapa rumah warga mengalami kerusakan akibat tertimpa pohon dan tiupan angin kencang, di antaranya di RT/RW 001/005 Kelurahan Batu Meja serta Kampung Siwang Negeri Urimessing.

Sebagai langkah tanggap darurat, BPBD Kota Ambon telah menyalurkan bantuan sementara berupa terpal serta kebutuhan mendesak lainnya kepada warga terdampak. “Kami berupaya memastikan masyarakat yang terdampak mendapatkan bantuan sementara dan mengimbau agar tetap waspada terhadap potensi cuaca buruk yang diprediksi masih akan berlangsung beberapa hari ke depan,” tambahnya.

Pemerintah Kota Ambon mengajak seluruh masyarakat untuk selalu memantau informasi resmi dari BMKG terkait peringatan dini cuaca serta menjaga kebersihan lingkungan guna mencegah risiko bencana lebih lanjut. Dengan kerja sama semua pihak, diharapkan dampak cuaca ekstrem dapat diminimalkan dan aktivitas masyarakat kembali berjalan normal. (*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed